
Taman Nasional Baluran adalah salah satu Taman Nasional di Indonesia yang terletak di wilayah perbatasan Kabupaten Banyuwangi dan Desa Banyuputih, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Indonesia. Nama dari Taman Nasional ini diambil dari nama gunung yang berada di daerah ini, yaitu Gunung Baluran. Menikmati keindahan Taman Nasional Baluran di Banyuwangi bisa dilakukan dalam waktu 1 hari trip wisata Baluran dari Kota Banyuwangi. Trip Banyuwangi ke Wisata Taman Nasional Baluran, Anda akan menikmati pemandangan alam yang spektakuler, seperti ; Savana Bekol, naik ke menara pandang Baluran, keindahan Pantai Bama, trip di sekitar Mangrove Trail Pantai Bama dan diakhiri dengan menikmati sunset di Waduk Bajulmati yang mirip dengan gugusan pulau pulau di daerah Raja Ampat